Thursday, April 25, 2013

Ketulusan akan selalu mendapatkan balasan




Pada zaman dahulu, alkisah ada dua burung unta yang sedang mengalami kesulitan untuk mengerami telur. Badan mereka yang berat selalu saja memecahkan telur yang baru saja dihasilkan. Mereka sangat bingung dengan keadaan ini.

Suatu hari, mereka memutuskan untuk bertanya kepada induk mereka. Meskipun mereka harus berjalan jauh untuk sampai ke rumah orang tua mereka.

 "Mama," pinta mereka, "tolong beritahu kami bagaimana cara mengerami sebutir telur. Kami tidak bisa menetaskan sebutir telur pun. Telur-telur kami selalu pecah."
Setelah dengan sabar mendengarkan keluhan mereka, sang induk bertanya,
 "Sekarang beritahu Mama, apa yang kalian gunakan untuk menjaga agar telur-telur itu tetap hangat?"
 "Suhu badan kami, tentu," jawab mereka, "suhu badan kami memberikan panas agar telur-telur kami menetas," lanjut mereka bangga.
 "Ketahuilah, ada satu hal yang lebih penting dibandingkan suhu badan, yang kalian tidak tahu," kata sang induk.
 "Apa itu?"
 "Jenis kehangatan yang lain," kata sang induk
 "Dapatkah Mama memberitahu?" Kedua burung unta itu bingung.

Sang induk memandang mereka dan berkata, 
 "Kehangatan yang berasal dari hati kalian. Ketahuilah, ada satu kehidupan di dalam setiap telur yang kalian erami, Untuk merawat kehidupan itu, Kalian perlu memberikan cinta dan perhatian. Dengan sedikit kesabaran, telur-telur itu akan menetas!"

Merasa lega setelah mendengarkan perkataan sang induk, kedua burung unta itu pun pulang ke rumah dengan yakin. Tak lama kemudian, burung unta betina menghasilkan sebutir telur. Dia mengerami telur itu dengan sepenuh harapa, bahwa telur itu akan menetas. Bahkan ketika dia lelah, dia tidak berani beristirahat. Kali ini dia telah memantapkan hati dan rela berkorban. Usahanya mendapatkan hasil ketika akhirnya telur itu menetas dan menyembullah seekor anak burung unta yang cantik dari dalam telur.


Dongeng ini menunjukkan kekuatan cinta


Cinta menciptakan keajaiban. Dongeng ini juga mengajarkan pentingnya ketulusan akan selalu mendapatkan balasan.


Taken from : "Discovery of  DAVINCI Dongeng Kebijaksanaan" pg 4 - 5

No comments:

Curhat nya Pengamat Media Sosial

Saya mengamati banyak hal, selain tentang buku-buku nya Ika Natassa yang akan dijadikan film, nama teman-teman yang berubah menjadi nama...